Path: Top » Tugas Akhir / Skripsi November 2018

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN JUMLAH PRODUKSI DENGAN METODE TSUKAMOTO DI HOME INDUSTRI C&C

DECISION SUPPORT SYSTEM DETERMINING AMOUNT OF PRODUCTION WITH TSUKAMOTO METHOD IN C&C HOME INDUSTRY

November 2018
Undergraduate Theses from ICTech
Oleh : WINDI SAFITRI, STMIK Widya Pratama (si14_0029@gmail.com)
Dibuat dengan 1 file

Keyword : SPK, Jumlah Produksi, Tsukamoto
Subjek : HOME INDUSTRI C&C
Kepala Subjek : SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN

Metode perkiraan dalam menentukan jumlah produksi di Home Industri C&C menyebabkan tingkat akurasi yang tidak sesuai dan proses rekap data yang banyak, serta memerlukan waktu yang terlalu lama sehingga mengakibatkan kekurangan maupun berlebihnya barang di gudang. Berdasarkan masalah tersebut, dibuat Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Jumlah Produksi dengan Metode Tsukamoto yang dibangun menggunakan metode pengembangan sistem waterfall yang memiliki tahapan prosedural, yaitu Perencanaan, Analisis, Perancangan, Implementasi, dan Pengujian. Perancangan sistem dibuat dengan alat bantu UML (Unified Modeling Language) dan LKT (Lembar Kerja Tampilan). Sistem yang dibangun merupakan sistem berbasis java dengan menggunakan modul desktop yang didukung dengan MySQL sebagai databasenya. Sistem Pendukung Keputusan telah berhasil diuji dengan metode White Box, Black Box, dan UAT (User Acceptance Test). Hasil sistem yang dibangun dapat berjalan dengan baik sesuai dengan fungsinya untuk mengolah data barang dan transaksi, serta dapat menganalisa data penjualan untuk menentukan jumlah produksi. Untuk pengembangan selanjutnya, sistem diharapkan dapat menambahkan aturan fuzzy secara dinamis, sehingga proses analisa dapat dilakukan secara fleksibel (tidak terbatas hanya pada empat (4) aturan).

Deskripsi Alternatif :

The approximate method of determining the amount of production in the C&C Home Industry results an unacceptable level of accuracy and a lot of data recapitulation processes, and may take too long to cause shortages or excessive warehouses. Based on that, a Decision Support System is made using the method of developing waterfall system that has procedural stages, namely Planning, Analysis, Design, Implementation, and Testing. System design is built with UML (Unified Modeling Language) and DW (Display Works) tools. The built system is a java based system using a desktop module supported by MySQL as its database. Decision Support System has been successfully tested by White Box, Black Box, and UAT (User Acceptance Test) methods. The result of system that can run well in accordance with its function to process goods and transaction data, and can analyze sales data to determine the amount of production. For further development, the system is expected to add dynamic fuzzy rules, so that the analysis process can be done flexibly (not limited by only four (4) rules).

Beri Komentar ?#() | Bookmark

PropertiNilai Properti
ID PublisherICTech
OrganisasiSTMIK Widya Pratama
Nama KontakSlamet Joko Prasetiono, S.T.,M.Kom
AlamatJl. Patriot no. 25
KotaPekalongan
DaerahJawa Tengah
NegaraIndonesia
Telepon0285-427816 , 0285-427817
Fax0285-427815
E-mail Administratorp3m@stmik-wp.ac.id
E-mail CKOp3m@stmik-wp.ac.id

Print ...

Kontributor...

  • Taryadi, S.Kom., M.Sc.

    Tri Pudji W, SE., M.Si., Editor: Slamet Joko Prasetiono, S.T.,M.Kom

Download...